rumahsakitnurhidayah@gmail.com / rsnurhidayah_bantul@yahoo.com 0823 2549 0005

RS NUR HIDAYAH raih Runner Up PERSI AWARD 2014

20 Oct 2014, 15:37

Bantul—RS Nur Hidayah Jl. Imogiri Timur Km.11,5 Trimulyo Jetis Bantul Yogyakarta memperoleh Penghargaan dalam ajang Penganugrahan PERSI AWARD 2014 di Jakarta Convention Center (JCC), jumat  (17/10).

Makalah dengan judul  “Ku Panggil Pasien Datang Dengan Uluran Tangan” karya dr. Tri Ermin Fadlina M.Kes.mengantarkan RS Nur Hidayah menjadi Runer-Up dalam ajang penghargaan PERSI AWARD katagori Customer Service, Marketing dan PR Project.

Penelitian dalammakalah ini membuktikan bahwa bakti sosial seperti  kegiatan pengobatan, penyuluhan dan pembinaan kader kesehatan bermanfaat bagi kegiatan pemasaran dengan meningkatkan angka kunjungan dan market share di Rumah Sakit Nur Hidayah.

Sesuai dengan pendapat beberapa ahli menyatakan bahwa kegiatan sosial seperti penyuluhan merupakan salah satu  sarana di mana sebuah organisasi dapat berkomunikasi dengan publik sasaran. Kegiatan lain  seperti pengobatan, juga akan sangat membantu masyarakat, karena memang mereka benar benar membutuhkan. Di sisi lain korporasi (rumah sakit) juga akan sangat terbantu  meningkatkan citranya  di masyarakat sehingga akan menaikkan pemasaran dan mengurangi tekanan dari masyarakat.

Ini adalah kali ke-3 RS Nur Hidayah memperoleh Runer-Up dalam perhelatan PERSI AWARD. Dr. Arrus Ferry, Direktur RS Nur Hidayah menjelaskan bahwa RS Nur Hidayah sangat mendukung dan mengapresiasi semua karyawan untuk berkarya baik di tingkat regional, nasional bahkan internasional, dalam rangka peningkatan mutu layanan dan menjunjung tinggi nama baik RS Nur Hidayah khususnya  maupun nama kabupaten Bantul pada umumnya.

Penganugrahan PERSI AWARD 2014 dilakukan pada Jum’at (17/10) dan diserahkan langsung oleh Ketua Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia Dr. dr. Sutoto M.Kes.  Penghargaan ini menambah deretan prestasi RS Nur Hidayah di tingkat nasional, yang sebelumnya menjadi Juara I Tingkat Nasional KB Pasca Persalinan dan Pasca Keguguran, prestasi ini juga mengantarkan RS Nur Hidayah turut berpartisipasi dalam penilaian penghargaan Manggala Bakti Husada kabupaten Bantul 2014 pada senin (15/10).

Dengan diraihnya Runner Up PERSI Award tahun 2014 ini, RS Nur Hidayah memberikan penghargaan yang setinggi tingginya kepada para mitra / donatur yang selama ini bekerjasama dalam program sosial kesehatan. Juga kepada seluruh karyawan dan semua pihak  yang telah berperan sehingga program bakti  sosial  dapat  terselenggara dengan baik dan insya Allah bermanfaat  untuk kita semua.